bidik-aceh.com|BIREUEN- Dalam rangka memperigati hari lahirnya Rasulullah SAW (Maulidurrasul) 1444 H, MAN 1 Bireuen Mengadakan Acara kenduri Maulid Kamis, 24 Nop 2022.
Kepala MAN 1 Bireuen, Drs,M.Gade. Spd. mengatakan, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini salah satu kegiatan OSIS dan mengundang Sejumlah tamu dari sekolah terdekat.
Melalui momentum peringatan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW ini diharapkan, selesai kegiatan nantinya adanya perubahan sikap dan karakter siswa -siswi baik di sekolah maupun di masyarakat.
Tahun ini OSIS kita perbanyak kegiatan untuk pembinaan karakter bekerjasama dengan pihak terkait, Ujarnya
Drs.M.Gade.Spd Mengatakan sangat berterimakasih kepada komite sekolah, dewan guru dan siswa/i MAN 1 Bireuen yang telah bahu-membahu menyukseskan acara maulidurrasul yang kita adakan tahun ini, Ujarnya
Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H bertujuan agar para siswa dapat meneladani perjalanan hidup nabi Muhammad SAW yang diemplementasikan dalam kehidupan sehari- hari bagi pengembangan karakter siswa untuk membentuk akhlak yang baik serta dapat meningkatkan iman dan ketaqwaannya.
Pantauan Wartawan, di MAN 1 Bireuen acara maulid nabi besar Muhammad SAW 1444 Hijriah berjalan sukses di akhiri sesi fhoto dan makan bersama.
[HENDRI]