Polres Bireuen Kawal Aksi Unjuk Rasa Damai Aliansi Bireuen Bela Al – Qur’an

Polres Bireuen Kawal Aksi Unjuk Rasa Damai Aliansi Bireuen Bela Al – Qur’an

bidik-aceh.com.

Bireuen- Kepolisian Resor Bireuen, melakukan pengawalan jalannya aksi unjuk rasa damai oleh Aliasni Bireuen Bela Al – Qur’an, dihalaman kantor DPRK Bireuen, Senin (13/2/2023) Siang

Aksi unjuk rasa oleh Aliasni Bireuen Bela Al – Qur’an, menuntut aksi pelaku pembakaran Al – Qur’an di Swedia untuk diseret ke makamah hukum internasional, jika tidak agar indonesia memutuskan hubungan diplomatik dengan negara tersebut

Kapolres Bireuen AKBP Mike Hardy Wirapraja, S.I.K., M.H., didampingi Waka Polres Bireuen Kompol Muhammad Riyan Citra Yudha, S.I.K., dan Kabag Ops Kompol Afrizal, S.E., M.M., mengatakan Polres Bireuen menurunkan personil gabungan untuk mengawal jalannya aksi unjuk rasa damai tersebut

“kami siap mengawal jalannya aksi unjuk rasa damai oleh Aliansi Bireuen bela Al -Qur’an dihalamaman kantor DPRK hari ini,” Terang AKBP Mike

Kapolres berharap, aksi unjuk rasa damai tersebut dapat berjalan dengan baik dan aman.

[ Heri/Edi]